iklan

06/01/11

Psycho Holic



Psycho Holic terbentuk tepatnya di Banda Aceh, 25 April 2002 dengan mengusung genre musik metal. Pada awalnya band ini beranggotakan Bobby (Vocal), Romi (Bass), Yenstein (Drum), kinoi (Guitar).

Pada tahun 2003 Psycho Holic mencoba untuk menjajal dunia musik di kota Yogyakarta, dan akhirnya pada tahun 2004 tepatnya pada bulan desember mereka kembali ke aceh karena Aceh dilanda gempa dan Tsunami. Setelah peristiwa besar itu Psycho Holic sempat berhenti untuk berkarya.

Dan di tahun 2009 tepatnya 1 januari 2009, Yenstein berupaya untuk mengangkat lagi Psycho Holic, Pada tanggal itulah awal bangkitnya kembali Psycho Holic, dan telah terjadi banyak perombakan pada Line Up Psycho Holic yaitu pada posisi Guitar di isi oleh Owrey (Eks Hosin enggie) dan Pada bass di isi oleh Sidiq (Eks LAVA) sedangkan pada posisi Vocal masih tetap di isi oleh boby dan pada posisi Drum masih tetap di gandrungi oleh Yenstein.

Psycho Holic mencoba ramu musik mereka lebih cadas yang terinfluence dari banyak Band-band metal lainnya seperti : Lamb of god, Chimaira, Hatebreed, Slayer, Sepultura, Trivium, Soulfly, VOD, Earth crisis, Biohazard, Children of bodom, Fear factory, Machine head, Deftones, Burger kill, purgatory, Maggot, Mudvayne, Dry kill logic, Anthrax, Dying fetus, Suffocation, CannibalCorp, Jasad, Forgotten, Disgorge (USA), dan banyak band-band metal lainnya yang menjadi referensi musik bagi Psycho Holic saat ini. Seiring waktu, Psycho Holic mencoba membuat karya-karya Terbaik untuk Psycho Holic dan saat itu pula terjadi kembali perpecahan di tubuh Psycho Holic, Bobby pada vocal terpaksa didepak dari Psycho Holic karena Attitudenya yang tidak mengenakan untuk Psycho Holic dan orang sekitarnya. Kembali lagi seperti semula mereka mencoba melangkah lebih jauh untuk mendapatkan yang terbaik bagi Psycho Holic, Yenstein, Owrey, & Sidig lagi-lagi harus mencari orang yang punya visi dan misi yang sama dengan mereka dalam bermusik, tak lama kemudian mereka temukan seorang vocalis CLART eks BULLET PROOF MONK untuk mengisi kekosongan pada vocal. Dan tak lama kemudian mereka juga menggandeng EDHO yang juga eks BULLET PROOF MONK untuk mengisi pada posisi Rhytem.

Mereka terus berkarya dan berkarya untuk menghasilkan lagu dengan nuansa musik Metal Core yang lebih baik untuk Psycho Holic kini, Lagu Psycho Holic banyak bercerita tentang kehidupan, Depresi, Keterpurukan, dan kehancuran moral manusia. dan untuk setiap para personilnya merasa bahwa di musik Psycho Holic mereka dapat menumpahkan kemarahan dan ketidak puasan akan hidup yang mereka alami. Dan mereka berharap ketika orang mendengar musik Psycho Holic akan terbuka pikiran dan hati mereka bahwa setiap manusia itu sama.

Saat ini Psycho Holic sendiri sedang merampungkan Debut Album pertama mereka yang di beri title ‘SISI GELAP’. Mudah-mudahan dengan semangat dan tidak pantang menyerah, album perdana Psycho Holic dapat segera rampung.

1 komentar: